Tag -berita

Penilaian Awal Praktik Perikanan di Sausu Peore dan Pasi Gusung

Penilaian Awal Praktik Perikanan di Sausu Peore dan Pasi Gusung

  02 November 2015   Admin   Dibaca 5 kali berita
Nilai ekonomis Ikan karang yang menduduki urutan ketiga ekspor Indonesia setelah Tuna dan Udang, ternyata belum menjamin praktik penangkapannya dilakukan secara ramah lingkungan dan berkelanjutan. Menjawab tantangan tersebut, pada tahun 2013 Yayasan WWF-Indonesia bersama dengan 12 LSM lokal yang tersebar di Indonesia berinisiasi membentuk jaringan kerja perikanan bertanggung jawab – Nusantara (JARING – Nusantara). Dengan tiga program utama: Perbaikan perikanan tangkap, perbaikan perikanan budidaya serta perlawanan terhadap IUU (Illegal, Unreported, Unregulated) fishing. Menindaklanjuti salah satu dari program utama yaitu perbaikan perikanan tangkap, Pada tanggal 4-9 Oktober 2015, WWF-Indonesia bersama Yayasan KARSA Institute melakukan kegiatan awal perbaikan…
FoRLa Bekerja dengan Hati untuk Petani Rumput Laut di Alor

FoRLa Bekerja dengan Hati untuk Petani Rumput Laut di Alor

  27 October 2015   Admin   Dibaca 5 kali berita
Forum Rumput Laut Alor atau FoRLa yang lahir pada Tahun 2007 tidak terlalu gaung di telinga warga Alor. Hanya beberapa warga dan petani rumput laut di desa dampingan saja yang mengetahui keberadaan FoRLa. FoRLa sudah menjadi rumah rumput laut yang memberikan banyak bantuan kepada petani dalam pendampingan, perbaikan mutu serta dukungan modal untuk memperkuat jaringan pembudidaya antar desa. FoRLa juga membantu petani rumput laut dalam memberikan informasi pembudidaya tentang teknis budidaya. Selain itu, juga memfasilitasi bibit disaat petani mengalami kesulitan. Tahun…
Stakeholder Workshop dan Technical Training Fishery Improvement Project (FIP)

Stakeholder Workshop dan Technical Training Fishery Improvement Project (FIP)

  27 October 2015   Admin   Dibaca 5 kali berita
Senin, 28 September 2015 lalu Yayasan TAKA berkolaborasi dengan WWF-Coral Triangle dan WWF-Indonesia mengadakan workshop untuk para stakeholder perikanan serta technical training Fishery Improvement Project (FIP) di Sanur, Bali. Workshop dan Training selama 5 hari ini bertujuan untuk mengenalkan FIP kepada para stakeholder perikanan di Indonesia serta peningkatan kapasitas bagi para akademisi khususnya agar mampu mengimplementasikan prinsip prinsip dari FIP di Wilayah Pengelolaan Perikanan Republik Indonesia (WPP-RI). TAKA mengundang beberapa perwakilan stakeholder perikanan di Indonesia antara lain dari NGO, para praktisi perikanan, akademisi, serta perwakilan dari pemerintah. Total berlangsungnya kegiatan adalah 5 hari dengan tempat yang…
KOIN, Anggota Baru JARING-Nusantara untuk Perbaikan Praktik Perikanan Budi Daya

KOIN, Anggota Baru JARING-Nusantara untuk Perbaikan Praktik Perikanan Budi Daya

  27 October 2015   Admin   Dibaca 4 kali berita
KOIN (Konservasi Indonesia) merupakan salah satu anggota JARING-Nusantara yang bergabung sejak Mei 2015. Sebagai anggota JARING-Nusantara, KOIN berperan untuk membantu dalam melakukan perbaikan–perbaikan perikanan, khususnya mendampingi kelompok-kelompok petambak untuk melakukan perbaikan praktik budi daya udang windu di Kabupaten Sidoarjo. Salah satu kelompok dampingan KOIN adalah Eco Shrimp. Kelompok ini diketuai oleh Bapak Wachrul Yusuf dan beranggotakan 31 orang. Hingga saat ini, dari 31 anggota baru lima anggota yang berkomitmen untuk melakukan perbaikan budi daya udang windu berdasarkan praktik-praktik yang ada dalam Better Management Practices (BMP) dengan berbagai kendala. Rata-rata produksi udang windu yang dihasilkan…
Simposium Nasional Akan Kaji Pengelolaan Perikanan Karang Berkelanjutan di Indonesia

Simposium Nasional Akan Kaji Pengelolaan Perikanan Karang Berkelanjutan di Indonesia

  25 October 2015   Admin   Dibaca 5 kali berita
Penulis: Muhammad Yusuf (Fisheries Science and Training Coordinator) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), melalui satuan kerja COREMAP-CTI (Coral reef rehabilitation and management program – Coral triangle initiative) Ditjen Perikanan Tangkap, bekerjasama dengan WWF-Indonesia untuk menyelenggarakan Simposium Nasional Perikanan Karang Berkelanjutan di Denpasar Bali pada tanggal 25-26 November 2015 mendatang. Dalam rangka mendapatkan kajian-kajian terbaru, simposium nasional ini akan mempertemukan para expert (ahli) dan praktisi perikanan karang dari seluruh Indonesia untuk menyampaikan hasil penelitain dan kajian terbaru, serta mendiskusikan dan mencari solusi ilmiah terhadap berbagai permasalahan yang dihadapi pengelolaan perikanan karang Indonesia. Ajang tingkat nasional…
Wow.... Rumput Laut itu FoRLa!

Wow.... Rumput Laut itu FoRLa!

  27 August 2015   Admin   Dibaca 1 kali berita
Pengunjung expo terkejut melihat banyaknya varian produk makanan yang bisa dibuat dari rumput laut. Pemerintah Daerah Kabupaten Alor kembali menggelar kegiatan promosi daerah Alor Carnaval II dan Expo Alor IX pada tanggal 6 - 10 Agustus 2015 di Lapangan Mini Kalabahai. Kegiatan yang mengambil tema “ Jadikan Keunggulan Alor Lumbung Devisa Daerah dan Industri Ekonomi Kreatif Dengan Spirit Tancap Gas Menuju Alor Mandiri“, menggugah hati para penggiat UMKM dan Pemerintah Kecamatan untuk menampilkan potensi wilayahnya dengan semaksimal mungkin  demi menarik minat masyarakat dan kelompok wisatawan dari kegiatan “Sail Indonesia” yang turut hadir. Peserta expo…
Bukan Pasar Ikan Biasa Sajikan Edukasi dan Kenikmatan Seafood yang Lestari

Bukan Pasar Ikan Biasa Sajikan Edukasi dan Kenikmatan Seafood yang Lestari

  22 June 2015   Admin   Dibaca 5 kali berita
Ada hal yang tidak biasa pada kegiatan Sustainable Seafood Festival2015 dan setiap pengunjung pun mulai memahaminya ketika hadir pada acara yang diselenggarakan di Pantai Kuta, 13-14 Juni lalu. Di setiap sudut area kegiatan terpampang “Bukan Pasar Ikan Biasa” menyiratkan sesuatu yang berbeda dari sekadar perhelatan kuliner seafood semata.   “
Anggota JARING-Nusantara Tegaskan Komitmen Menentang IUU Fishing

Anggota JARING-Nusantara Tegaskan Komitmen Menentang IUU Fishing

  22 June 2015   Admin   Dibaca 4 kali berita
Salah satu komitmen utama yang disepakati pada pertemuan tahunan pertama di Bogor pada 2014 silam adalah perlawanan terhadap Ilegal Unreported Unregulated (IUU) fishing
Pelatihan Perikanan Berkelanjutan JARING-Nusantara Ketiga

Pelatihan Perikanan Berkelanjutan JARING-Nusantara Ketiga

  22 June 2015   Admin   Dibaca 7 kali berita
Jaringan Kerja Perikanan Bertanggung Jawab Nusantara, atau JARING-Nusantara, memiliki tujuan utama mendukung berbagai upaya perbaikan dan penguatan praktik perikanan menuju perikanan berkelanjutan. Oleh karena itu, JARING-Nusantara diharapkan dapat memfasilitasi percepatan penyediaan produk perikanan bersertifikat ekolabel Marine Stewardship Council (MSC) dan atau Aquaculture Stewardship Council (ASC) di Indonesia melalui WWF-Indonesia. Dengan kata lain, menciptakan produk perikanan yang bertanggung jawab, berkelanjutan,…
Makassar Gelar “Sustainable Seafood Festival”

Makassar Gelar “Sustainable Seafood Festival”

  22 June 2015   Admin   Dibaca 6 kali berita
Kota Makassar sangat dikenal dengan kuliner hidangan laut (seafood) yang mempunyai cita rasa yang khas. Mulai dari ikan bakar hingga beragam menu produk laut lainnya yang dapat dijumpai dengan harga terjangkau di setiap warung kecil sampai besar, restoran, kafe, dan hotel. Selain berasal dari Makassar dan sekitarnya, sumber bahan baku ikan segar juga didapat dari wilayah lain…